Tingkatkan Kualitas Akses Air Minum dan Sanitasi, PFIP Kementrian PU Lakukan Kunjungan Monitoring dan Evaluasi DAK FISIK di Kota Magelang

Pusat Fasilitasi Infrastruktur Daerah (PFID) Sekretariat Jenderal Kementrian Pekerjaan Umum melaksanakan kunjungan koordinasi ke Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Kota Magelang dalam rangka monitoring dan evaluasi pelaksanaan kegiatan Dana Alokasi Khusus (DAK) Fisik Bidang Air Minum dan Sanitasi. Kunjungan ini bertujuan untuk memastikan proyek infrastruktur berjalan optimal dan sesuai dengan target prioritas nasional, Selasa, (16/12/2025).
Rombongan tim PFID, yang turut didampingi oleh perwakilan dari Balai Penataan Bangunan Prasarana dan Kawasan (BPBPK) Jawa Tengah, disambut langsung oleh Kepala Bidang Penyehatan Lingkungan Permukiman beserta jajarannya di Kantor Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Kota Magelang.
 Kepala PFID Kementrian Pekerjaan Umum, dalam arahannya menyampaikan bahwa DAK Fisik merupakan dana yang dialokasikan APBN kepada daerah tertentu untuk membantu mendanai kegiatan khusus yang menjadi urusan daerah dan sesuai dengan prioritas nasional, seperti penyediaan prasarana dan sarana pelayanan dasar public.
“Pemantauan dan evaluasi ini sangat krusial untuk memastikan realisasi penyerapan dana dan capaian output kegiatan DAK Fisik di lapangan”, ujar Rani Charisma Dewi, S.T., M.Sc. selaku Kepala Bidang Air Minum Sanitasi di Kementrian Pekerjaan Umum (PU). Beliau menekankan pentingnya sinergi antara pemerintah pusat dan daerah agar infrastruktur yang dibangun dapat dijaga dan dikelola dengan manajemen terintegrasi untuk kesejahteraan masyarakat.
Kegiatan monev ini mencakup peninjauan langsung ke beberapa lokasi proyek DAK Fisik Air Minum dan Sanitasi, termasuk pembangunan jaringan perpipaan/SPAM (Sistem Penyediaan Air Minum) Sripunganten, Groundtank Gunung Tidar, pembangunan tangki septic skala individual berbasis masyarakat seperti di Kelurahan Rejowinangun Selatan, Kelurahan Cacaban serta mengunjungi IPLT (Instalasi Pengolahan Limbah Tinja) milik DPUPR Kota Magelang di Kampung Dumpoh, untuk melihat kondisi real di lapangan.
Diharapkan, melalui kegiatan pemantauan ini, kendala di lapangan dapat teridentifikasi dan diselesaikan dengan cepat, sehingga target nasional untuk menyediakan akses air minum dan sanitasi yang aman dan berkualitas di Kota Magelang dapat tercapai secara berkelanjutan. Kunjungan koordinasi ini menegaskan komitmen pemerintah pusat dan daerah untuk terus bersinergi demi Indonesia yang lebih maju dan sejahtera melalui penyediaan infrastruktur dasar yang merata dan berkeadilan.