Peresmian Hasil Pembangunan Tahun 2019 & 2020 Kota Magelang

Magelang,- Walikota Magelang Ir. H. Sigit Widyonindito,MT. Hari ini Rabu (3/2) meresmikan Pembangunan Kota Magelang TA. 2019 – 2020 bertempat di gedung baru DPUPR Kota Magelang. Acara yang berlangsung dengan protokol kesehatan yang ketat ini hanya dihadiri oleh Forkompinda, Kepala OPD, Tokoh masyarakat, Tokoh agama dan Pengusaha di Kota Magelang.

Dalam sambutannya Walikota Magelang Ir. H. Sigit Widyonindito,MT. Meminta agar fasilitas infrastruktur yang telah dibangun atau direnovasi ini segera difungsikan dan dimanfaatkan bagi masyarakat. Selain meresmikan gedung baru DPUPR Kota Magelang walikota juga meresmikan beberapa bangunan yang penggarapannya telah selesai pada tahun2020 diantaranya  Pembangunan gedung DLH, Penyempurnaan sarana dan prasarana lapangan tenis Outdoor - Gelora sanden , Fisik rehabilitasi sedang/berat puskesmas Pembantu gelangan , Fisik Peningkatan saluran drainase perkotaan - kawasan jalan beringin VII, Fisik Rehabilitasi Jalan Kota – DAK dan Rehab masjid Kantor Walikota Magelang.